Saturday, 20 April 2024

Berita

Berita Utama

PMI Terkendala Berhasil Dipulangkan ke Sumedang

-

00.02 14 February 2023 727

PMI Terkendala Berhasil Dipulangkan ke Sumedang

Jawa Barat, BP2MI (12/02) – Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) Jawa Barat telah memfasilitasi penanganan permasalahan PMI asal Kabupaten Sumedang yang beritanya sempat viral di salah satu media online tentang penyekapan dan pelecehan oleh pihak agensi di negara penempatan.

Permasalahan pertama diketahui dari berita yang disebarluaskan oleh salah satu media online mengenai penyekapan dan penyiksaan sebanyak 10 orang Pekerja Migran Indonesia di Arab Saudi. PMI yang berada dalam video bernama Elia Ferliana asal Kabupaten Sumedang, berangkat ke Arab Saudi pada bulan Oktober 2022 melalui sponsor.

Untuk memastikan kebenaran informasi, dilakukan klarifikasi terhadap PMI Elia dan didapatkan informasi bahwa tidak terdapat tindakan penyekapan maupun penyiksaan. Hal tersebut dilakukan oleh PMI agar mendapatkan perhatian dan PMI bisa dipulangkan oleh pemerintah.

Proses klarifikasi dan mediasi terhadap PMI dan pihak agensi dilaksanakan oleh Perwakilan RI di KBRI Riyadh. Selain itu, beberapa hal seperti pengurusan exit permit juga dilakukan dalam rangka kelancaran proses pemulangan PMI ke Indonesia.

Sebelumnya PMI terjadwal untuk pulang ke Indonesia pada tanggal 5 Februari 2023 dengan biaya difasilitasi oleh pihak yang memberangkatkan ke luar negeri, namun belakangan diketahui bahwa tiket tersebut palsu sehingga pemulangan PMI sempat tertunda. Selanjutnya KBRI kembali menekankan kepada pihak agensi untuk mempertanggungjawabkan pemulangan PMI.

PMI Elia berhasil dipulangkan pada tanggal 12 Februari 2023 ke daerah asal berkat adanya dukungan dan kolaborasi erat antara BP2MI, Kementerian Luar Negeri, serta Disnaker Kabupaten Sumedang dalam mempercepat penyelesaian masalah PMI.  **(Humas/BP3MIJawaBarat/DC/BH/AA)