Friday, 3 May 2024

Berita

Berita Utama

PPSDM BP2MI Selenggarakan OPP CPMI Skema G To G Jerman Angkatan II Tahun 2023

-

00.05 10 May 2023 978

PPSDM BP2MI Selenggarakan OPP CPMI Skema G To G Jerman Angkatan II Tahun 2023

Jakarta, BP2MI (9/5) - Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) menyelenggarakan Orientasi Pra Pemberangkatan (OPP) Calon PMI Skema Penempatan Pemerintah ke Republik Federal Jerman Angkatan II Tahun 2023 pada tanggal 8 s.d 10 Mei 2023 secara daring yang diikuti oleh 38 CPMI yang berasal dari 13 Provinsi di Indonesia.

Kegiatan pembukaan Orientasi Pra Pemberangkatan (OPP) Calon PMI Skema Penempatan Pemerintah ke Republik Federal Jerman Angkatan II Tahun 2023 dibuka oleh Sekretaris Utama BP2MI, Rinardi dan dihadiri oleh Kepala PPSDM Firdaus Zazali, Direktur Pelindungan Dan Pemberdayaan Kawasan Eropa Dan Timur Tengah Dayan Victor Imanuel Blegur, dan perwakilan 12 Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) daerah, serta seluruh pejabat fungsional dan pelaksana di lingkungan PPSDM.

Dalam laporan nya Firdaus menyampaikan data tentang 38 CPMI yang mengikuti kegiatan OPP tersebut.

“38 orang CPMI yang terdiri dari 18 laki-laki, dan 20 perempuan. Berdasarkan asal wilayah maka terdiri dari Aceh 3 orang, Sumatera Utara 2 orang, Sumatera Selatan 2 orang, Bengkulu 2 orang, Banten 5 orang, Jakarta 4 orang, Jawa Barat 8 orang, Jawa Tengah 2 orang, Jawa Timur 5 orang, Bali 1 orang, NTB 1 orang, Kalimantan Selatan 2 orang, dan Kalimantan Tengah 1 orang” papar Firdaus.

Firdaus juga menjelaskan tujuan penyelenggaraan OPP antara lain untuk memberikan pemahaman dan pendalaman terhadap materi terkait negara tujuan penempatan dan materi penunjang yang dianggap perlu, menumbuhkan sikap dan perilaku sebagai PMI Skema Penempatan Pemerintah yang berpengetahuan, terampil, dan professional, memberikan penguatan utamanya mengenai pola pemberdayaan ekonomi dan sosial bagi PMI Skema Penempatan Pemerintah dan keluarganya di dalam dan luar negeri; dan memberikan akses untuk pengembangan kompetensi dan adaptasi dengan Teknologi Informasi bagi PMI.

Sekretaris Utama BP2MI, Rinardi yang turut menghadiri kegiatan tersebut menjelaskan hal-hal teknis terkait pelaksanaan OPP kali ini.

“OPP Calon PMI Skema Penempatan Pemerintah ke Republik Federal Jerman ini merupakan kali kedua dilaksanakan di tahun ini, memanfaatkan Learning Management System (LMS) yang telah dibangun PPSDM dan Pusdatin sebagai platform/ media pembelajaran secara daring bagi Calon PMI yang mengikuti OPP, dan melibatkan Kolaborasi aktif PPSDM dengan lintas Kementerian/ Lembaga yang selama ini telah bekerjasama dalam penyusunan materi OPP dan pemateri/ narasumber dalam penyampaian materi OPP” jelas Rinardi.

Rinardi juga berpesan kepada peserta untuk mempelajari, memahami, mengambil intisari, serta berpartisipasi aktif dalam diksusi selama materi OPP disampaikan oleh para narasumber/tenaga pengajar yang kompoten di bidangnya. Dengan harapan seluruh peserta dapat  meningkatkan kompetensinya sebagai Pekerja Migran Indonesia di Republik Federal Jerman. *(Humas/BP2MI/PPSDM)