Saturday, 27 July 2024

Berita

Berita Utama

BP3MI DI. Yogyakarta Hadiri Workshop Ketenagakerjaan

-

00.09 20 September 2023 876

BP3MI DI. Yogyakarta Hadiri Workshop Ketenagakerjaan

Yogyakarta, BP2MI (20/9) - Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) D.I Yogyakarta hadiri kegiatan Workshop Ketenagakerjaan di SMK N 2 Wonosari Kabupaten Gunungkidul pada Selasa (19/9/2023).

Dalam sambutannya Kepala SMKN 2 Wonosari menyampaikan tujuan dari kegiatan tersebut untuk membekali siswa lebih awal tentang dunia industri pasca Pendidikan SMK sehingga siswa dapat memiliki gambaran tentang dunia kerja.

Hadir sebagai narasumber dari Dinsosnakertrans Kota Yogyakarta, Misgianto, yang menyampaikan materi mempersiapkan Calon Alumni Memasuki Dunia Kerja dan narasumber. Adapun perwakilan dari BP3MI DIY, Raisha Noorfithriani, menyampaikan materi Membuka Peluang Kerja ke Luar Negeri, yang mengupas tuntas berbagai peluang kerja yang tersedia diluar negeri melalui berbagai skema penempatan. 

Raisha memberikan gambaran tentang bekerja ke luar negeri secara legal dan amanbagi para lulusan SMK N 2 Wonosari dengan berbagai jurusan. “Ada pilihan SSW Jepang dan G to G Korea yang bisa diisi oleh para anak muda bertalenta dari Gunung Kidul”, ungkap Raisha

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh SMK N 2 Wonosari diikuti oleh siswa SMK N 2 Wonosari kelas 11 sebanyak 157 orang yang berasal dari berbagai jurusan antara lain Teknik Mesin, Teknik Ketenagalistikan, Desain Permodelan dan Informasi bangun, Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi serta Teknik Otomotif. (Humas BP3MI DI. Yogyakarta/NL).