Friday, 18 July 2025
logo

Berita

Berita Utama

BP3MI Banten Sampaikan Besarnya Peluang Kerja Sektor Perawat Skema G to G bagi Mahasiswa Poltekkes Banten

-

00.07 10 July 2025 149

BP3MI Banten Sampaikan Besarnya Peluang Kerja Sektor Perawat Skema G to G bagi Mahasiswa Poltekkes Banten

Tangerang, KemenP2MI (10/07) – Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP3MI) Banten menyosialisasikan peluang kerja luar negeri dan prosedur bekerja ke luar negeri yang aman dalam kegiatan Perkenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan (Poltekkes) Banten, Selasa (08/07/2025). 

Kegiatan yang diselenggarakan selama dua hari ini diikuti oleh ratusan peserta yang terdiri dari mahasiswa baru jurusan Keperawatan, Kebidanan, dan Teknologi Laboratorium Medis.

Pada kesempatan tersebut, Kepala BP3MI Banten, Budi Novijanto menjelaskan skema penempatan Pekerja Migran Indonesia, mekanisme dan syarat bekerja ke luar negeri secara prosedural, informasi peluang kerja luar negeri sektor kesehatan, serta pelindungan bagi Pekerja Migran Indonesia.

"Saat ini peluang dan tawaran bekerja dari luar negeri sektor kesehatan sangat terbuka. Adik-adik harus bisa memanfaatkan kesempatan ini dengan menyiapkan kompetensi keterampilan dan bahasa agar saat lulus nanti sudah siap untuk bekerja baik di dalam maupun di luar negeri," pesan Budi.

Di akhir paparan dan diskusi, Budi juga menambahkan beberapa hal untuk para peserta agar mendapatkan motivasi yang kuat bagi mereka.

“Jangan takut bekerja di luar negeri selama memiliki persiapan yang matang dan melalui prosedur yang sudah ditetapkan oleh pemerintah,” tutupnya. ** (Humas/BP3MI Banten)