Thursday, 28 March 2024

Berita

Berita Utama

UPT BP2MI Provinsi Bali Kawal Pemulangan ABK Sakit Sampai ke Kampung Halaman

-

00.10 4 October 2021 2210

UPT BP2MI Provinsi Bali Kawal Pemulangan ABK Sakit Sampai ke Kampung Halaman

Denpasar, BP2MI (4/10) - Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Provinsi Bali memfasilitasi pemulangan Pekerja Migran Anak Buah Kapal (ABK) sakit bernama I Nyoman Guna Triana. 

I Nyoman Guna Triana. tiba di Bandara Internasional Ngurah Rai Denpasar, Bali, Minggu (3/10/2021) setelah sebelumnya tiba di Jakarta, Minggu (26/9/2021) dan menjalani karantina di Wisma Atlet Pademangan sesuai prosedur berlaku. Seluruh biaya pemulangan PMI sampai ke Jakarta ditanggung oleh pihak user

Pihak UPT BP2MI Provinsi Bali kemudian menjemputnya  di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai.

“Kami bersyukur PMI dapat dipulangkan dengan selamat sampai Bali, dan mengapresiasi user yang sudah memperhatikan permasalahan kesehatan PMI. Selanjutnya, biaya pengobatan PMI di Bali akan ditangani oleh pihak agen yaitu PT Bali Paradise Citra Dewata. Saat ini, PMI sudah kami serahterimakan kepada adik kandung perempuannya yang bernama Putu Sukma. PMI dan adiknya akan langsung pulang ke daerah asal PMI di Desa Cempaga, Kabupaten Bangli,” jelas Subkoordinator Pelindungan dan Pemberdayaan UPT BP2MI Provinsi Bali, Anak Agung Gde Indra Hardiawan.

Diketahui  I Nyoman Guna Triana bekerja sebagai ABK di kapal pesiar MSC yang berlayar di wilayah Negara Estonia sejak bulan Juni 2021. Akan tetapi, baru tiga bulan bekerja, PMI yang bersangkutan mengeluhkan tangan dan kakinya yang bengkak.

Pihak user kemudian memeriksakan PMI ke klinik di Estonia, dan hasilnya PMI tersebut memiliki tensi yang tinggi. Gejala awal yang diderita PMI merupakan gejala penyakit jantung. Karena rasa sakit yang diderita PMI membuatnya sulit untuk berjalan, maka pihak user memutuskan untuk memulangkan PMI ke Tanah Air. ** (Humas/UPT BP2MI Provinsi Bali)